Senin 01 Mar 2021 17:08 WIB

UMP Gelar Rangkaian Milad ke-56

Banyak kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka perngatan milad UMP.

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Dwi Murdaningsih
Universitas Muhammadiyah Purwokerto
Foto: wordpress.com
Universitas Muhammadiyah Purwokerto

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), mulai menggelar rangkaian acara peringatan Milad ke 56. Dimulainya rangkaian kegiatan milad ini, ditandai dengan upacara di lapangan KH Mas Mansoer Komplek kampus UMP, Senin (1/3).

Ketua Panitia Milad, Efi, mengatakan ada banyak kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka perngatan milad. Antara lain, tasyakuran khatam Alquran dan Muhasabah, penganugrahan bagi pendiri, Tokoh UMP dan juga penghargaan bagi karyawan dosen terbaik Al Islam dan Kemuhammadiyahan.

Baca Juga

Sedangkan dalam kegiatan olah raga, panitia Milad menggelar menggelar beragam acara. Antara kegiatan sepeda sehat, jalan sehat, serta lomba tenis meja, tenis lapangan, bulutangiks, bola voli dan futsal yang diikuti para dosen dan karyawan. ''Sedangkan untuk lomba yang diikuti para mahasiswa, antara lain ada lomba pidato Bahasa Arab, lomba MTQ dan berbagai kegiatan lain,'' kata dia.

Untuk kegiatan ilmiah, Efi menyebutkan, panitia juga menggelar berbagai kegiatan webinar yang bersifat nasional dan internasional, serta kegiatan pengabdian kepada masyarakat berbasis desa binaan. ''Mengingat situasi saat ini yang masih dalam kondisi pandemi, seluruh kegiatan dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan,'' katanya.

Rektor UMP Dr Jebul Suroso, dalam upacara tersebut meminta agar segenap karyawan UMP terus berinovasi dan kolaboratif untuk mewujudkan UMP yang lebih baik. ''Bekerja di UMP itu harus datang tepat waktu, di UMP sepanjang waktu, dan pulang setelah tuntas,'' jelasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement