Kamis 22 Jul 2021 16:16 WIB

Warga Isoman di Sleman Terima Paket Bantuan Sembako

Peningkatan covid yang terjadi di Sleman berdampak kepada ekonomi masyarakat.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Yusuf Assidiq
Pengurus RW memberikan bantuan kepada warga yang melakukan isolasi mandiri Covid-19 di rumahnya.
Foto: ANTARA/Novrian Arbi
Pengurus RW memberikan bantuan kepada warga yang melakukan isolasi mandiri Covid-19 di rumahnya.

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sleman, DIY, memberikan paket bantuan sembako untuk warga yang menjalani isolasi mandiri (isoman). Paket diberikan simbolis Bupati Sleman kepada Dinas Sosial Sleman untuk didistribusikan kepada padukuhan.

Bupati Sleman, Kustini Purnomo mengatakan, peningkatan covid yang terjadi di Sleman berdampak kepada ekonomi masyarakat. Sehingga, melalui Baznas Sleman membantu lewat pemberian paket bantuan sembako bagi yang menjalani isoman.

Bantuan tersebut merupakan dana hibah Baznas Sleman dengan total Rp 1 miliar. Yang mana, pada tahap pertama ini akan disalurkan sekitar 1.213 paket sembako dengan total nilai sebesar Rp 134.600.000 yang tersebar di beberapa kapanewon.

"Nantinya akan kami berikan kepada warga Sleman yang menjalani isolasi mandiri di rumah," kata Kustini, Kamis (22/7).

 

Kustini menjelaskan, adapun syarat-syarat untuk mendapatkan paket bantuan tersebut yaitu dengan menunjukkan bukti swab antigen/PCR yang aktif kepada kepada RT/RW. Nantinya, oleh RT/RW akan diteruskan ke dukuh-dukuh setempat.   "Masyarakat yang positif tidak perlu ke mana-mana, hidupnya sudah dijamin Pemkab Sleman," ujar Kustini.

Selain itu, Baznas Sleman juga memberikan bantuan kebutuhan biaya pemulasaran jenazah covid sebesar Rp 13,4 juta untuk pembelian kain kafan, plastik, kapas, masker, dan lain-lain. Bantuan bersumber dari ZIS yang dihimpun Baznas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement