Selasa 21 Jun 2022 03:28 WIB

Plt Bupati Probolinggo Lepas Keberangkatan 236 Atlet ke Porprov Jatim

Bonus bagi peraih medali emas sebesar Rp20 juta, medali perak sebesar Rp10 juta.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan sambutan saat peluncuran Maskot Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jawa Timur 2022 di Pendopo Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa (14/6/2022). Gubernur Jawa Timur meluncurkan Maskot Porprov VII, yaitu maskot Porprov Jawa Timur Cak Beki, Si Jura maskot dari Jember, Si Rancak dari Lumajang, Si Ulung dari Bondowoso dan Si Babal dari Situbondo.
Foto: ANTARA/Seno
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyampaikan sambutan saat peluncuran Maskot Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jawa Timur 2022 di Pendopo Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa (14/6/2022). Gubernur Jawa Timur meluncurkan Maskot Porprov VII, yaitu maskot Porprov Jawa Timur Cak Beki, Si Jura maskot dari Jember, Si Rancak dari Lumajang, Si Ulung dari Bondowoso dan Si Babal dari Situbondo.

REPUBLIKA.CO.ID,PROBOLINGGO -- Pelaksana tugas Bupati Probolinggo Timbul Prihanjoko melepas keberangkatan 236 atlet untuk berlaga pada Pekan Olahraga Provinsi Jawa Timur VII yang digelar di empat kabupaten yakni Kabupaten Jember, Lumajang, Bondowoso, dan Situbondo pada 25 Juni hingga 3 Juli 2022.

Pelepasan 300 orang kontingen termasuk ofisial tersebut dihadiri oleh forum komunikasi pimpinan daerah dan perwakilan pengurus cabang olahraga di Auditorium Madakaripura Kantor Bupati Probolinggo, Senin. "Kami mengirimkan sebanyak 300 orang kontingen dari 27 cabang olahraga yang terdiri dari 142 orang atlet putra, 94 orang atlet putri dan 64 orang ofisial," kata Ketua KONI Kabupaten Probolinggo Sugeng Nufindarko, Senin (20/6/2022).

Baca Juga

Menurutnya pihaknya menargetkan pada peringkat ke-15 atau berada di papan tengah karena pada Porprov Jatim sebelumnya berada pada peringkat 29. "Syukur-syukur bisa masuk 10 besar. Memang banyak potensi seperti arung jeram, namun sayangnya hanya ekshibisi, jadi tidak bisa masuk dalam perolehan medali," tuturnya.

Ia menjelaskan pihaknya memang melakukan seleksi para atlet yang benar-benar memenuhi syarat untuk berlaga dalam Porprov VII Jatim, bahkan sebelum berangkat dilakukan pengukuran VO2Max yang tujuannya untuk mengukur kemampuan dan kapasitas atlet untuk bertahap dalam berlaga. "Untuk pertama kalinya, kami sudah memberikan asuransi BPJS Ketenagakerjaan kepada 300 kontingen Porprov Kabupaten Probolinggo," katanya.

Bahkan untuk memberikan motivasi kepada atlet, KONI Kabupaten Probolinggo sudah menyiapkan bonus bagi peraih medali emas sebesar Rp20 juta, medali perak sebesar Rp10 juta dan perunggu sebesar Rp5 juta.

Sementara Plt Bupati Probolinggo Timbul Prihanjoko mengatakan pemberangkatan kontingen Porprov Kabupaten Probolinggo merupakan momentum yang sangat penting dalam rangka mewujudkan kontribusi nyata terhadap upaya pembinaan sistem keolahragaan nasional.

"Kegiatan itu memberikan ruang dan kesempatan yang seluas-luasnya kepada generasi muda yang memiliki bakat dan potensi di bidang olahraga untuk berperan serta dalam menggali dan mengembangkan potensi olahraga prestasi di Kabupaten Probolinggo," tuturnya.

Ia berharap kepada semua atlet dan ofisial kontingen Porprov Kabupaten Probolinggo untuk terus meningkatkan semangat juang pantang menyerah dalam meraih prestasi terbaik dan memberi kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Probolinggo.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement